Di Roxy, BlackBery Made in Malaysia Paling Cepat Laku

Meski Research In Motion (RIM) baru membuka pabrik di Malaysia, namun produk-produknya sudah tersedia di pasar tanah air, bahkan beberapa di antaranya sudah habis terjual.

Meski beberapa pedagang mengatakan bahwa penjualan BlackBerry (BB) Malaysia sama dengan produk RIM lainnya buatan Hungaria, Meksiko, Kanada dan Taiwan, namun produk 'made in Malaysia' tetap saja sulit dicari.

Penjaga di beberapa toko di ITC Roxy Mas Jakarta, kesulitan untuk mencari BB Malaysia di toko mereka, meski dikatakan bahwa stoknya sudah tersedia sejak awal September.

"Sudah habis BB made in Malaysia-nya, tinggal yang Taiwan saja," ujar Lina, penjual di Frans Shop.

Sama halnya yang dikatakan oleh Eni, penjual di Frans Shop blok lainnya. "Sudah habis, yang ada tinggal buatan Meksiko, Hungaria dan Rumania," ujarnya.

Hal ini cukup menarik, karena dari pihak penjual mengatakan bahwa konsumen tidak terlalu peduli mengenai tempat dibuatnya BB, namun mengapa bisa cepat habis?

"Konsumen tidak terlalu mempermasalahkan hal tersebut kok," ujar Rizky dari Sellular Shop.

Mungkin juga karena suplai stok yang masih sedikit dari Malaysia? Atau pihak RIM Malaysia mengekspor hanya produk-produk BB yang laris saja? Karena beberapa toko mengatakan bahwa mayoritas hanya tipe Gemini saja yang paling laris.

"BB Malaysia yang paling laris di toko kami adalah Gemini seri 8520 dan 9300," pungkas Yuli dari toko Sonic Phone.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar